Tanah Karo – Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Kabupaten Karo, J Pinem diduga mencoba menyuap wartawan dengan menyodorkan uang saat di konfirmasi terkait kejadian yang sempat viral karena pelayanan kesehatan yang buruk oleh petugas atau bidan Puskesmas Kuta Buluh, terhadap salah seorang pasien beberapa waktu lalu.
Salah seorang awk media Deempatbelas.com, Firman Manihuruk mengungkapkan dugaan penyuapan berawal dari konfirmasi langsung ke dinas kesehatan kabupaten karo atas kebenaran vidio yang sempat viral di media sosial.
Pada hari Senin (15/07) Pagi, dirinya secara sopan mencoba menanyakan langsung kepada Kabid Pelayanan Dinkes Karo, melalui pesan Whtsupnya dan mendapat respon oleh Kabid Yankes dengan kalimat balasan, “Jumpai ajudan saya” sekaligus memberikan nomor kontak ajudan yang ia maksud.
Lanjut Firman bertanya, “apakah ajudan bapak nanti tau apa yang saya maksud pak? (Konfirmasi berita), katanya bertanya kepada Kabid Yankes, J Pinem. Namun sayangnya pertanyaan itu tak mendapatkan respon.
Karena merasa harus mendapat jawaban dari pejabatnya langsung dan pentingnya konfirmasi dalam pemberitaan merupakan tugas jurnalistik, sehingga awak media mencoba langsung menemui Kabid Yankes J Pinem di kantor dinkes karo.
“Sesampainya di kantor dinkes karo saya bertemu dengan ajudan sesuai arahan pak Kabid. Tanpa basa basi, kemudia orang yang disebut ajuudan itu langsung memberikan sepucuk amplop yang didalamnya uang sambil berkata ini titipan bapak J Pinem. “Kata Firman.
Karena merasa penasaran wartawan media ini langsung melihat isi amplop tersebut. Mengetahui isinya duit, lalu mengembalikan amplop itu kepada ajudan dan berpesan kepada ajudan. “Kembalikan ke kabid ini ya!! sambil bergegas langsung meniggalkan kantor dinkes kesehatan Karo.







