Peringati HUT RI Ke-79, Rumah Baca Pelita Bangsa Gelar Berbagai Perlombaan Semarak Kemerdekaan

Medan- Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Rumah Baca Pelita Bangsa ikut serta menyemarakkannya dengan melakukan berbagai lomba di Lapangan Panei Tongah pada hari Kamis, 15 Agustus 2024.

Sebanyak 100 orang anak dari berbagai sekolah dasar hadir dan datang untuk mengikuti kegiatan lomba tersebut. Mereka tampak sangat antusias mengikutinya meskipun terik matahari kian menyengat. Namun, hal tersebut tidak menghalangi semangat mereka.

Kegiatan ini juga dilakukan sebagai upaya Rumah Baca Pelita Bangsa dalam keikutsertaan memeriahkan HUT RI yang ke-79 dan membawa kemeriahan kemerdekaan bagi anak-anak.

Frans Sipayung, selaku Ketua Rumah Baca Pelita Bangsa mengungkapkan rasa senangnya melihat kegembiraan anak-anak dalam lomba tersebut, “Saya sangat senang dengan suasana yang meriah seperti ini, senang ketika Rumah Baca ini dapat bermanfaat bagi anak-anak” Ungkap Frans.

“Saya sangat mengapresiasi kebersamaan dan usaha keras dari para panitia yang telah bersusah payah bersama merancang dan melaksanakan kegiatan ini. Harapannya melalui kegiatan ini dapat meningkatkan rasa percaya diri dan kerjasama yang baik antar anak-anak di rumah baca ” Ungkap Octavia Sihotang selaku ketua panitia dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan tersebut membawa beberapa lomba yang menarik yakni; lomba cipta puisi, lomba makan kerupuk, lomba balap kelereng, lomba mengumpulkan kelereng dengan sumpit, lomba masukkan pipet dalam botol, lomba masukkan benang ke jarum, lomba oper tepung, estafet sarung, oper karet dengan pipet, estafet gelas dengan balon, estafet air.

Setelah pembacaan nama-nama pemenang, dilanjutkan dengan pembagian hadiah dan juga snack kepada seluruh peserta sebagai apresiasi telah mengikuti kegiatan tersebut. Dalam hal ini Francius Meulana juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Muda/i Kecamatan Silimakuta dan Purba.

“Saya sangat berterimakasih kepada Muda/i Kecamatan Silimakuta dan Purba yang pada kesempatan ini telah berkontribusi banyak untuk mendukung kegiatan ini hingga terlaksana dengan sukses”.urainya.

Ia juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Camat Panei yang juga telah mendukung kegiatan tersebut terutama kepada Bapak Camat Panei yang telah senantiasa mendukung kegiatan Rumah Baca Pelita Bangsa sampai saat ini.

“Saya juga mengucapkan banyak terimakasih kepada saudara Fauzan Hasibuan dari Pemuda Muhammadiyah yang telah senantiasa mensupport kegiatan Rumah Baca” sambungnya.

Frans juga mengucapkan terimakasih kepada Tim Rumah Baca saya sangat berterimakasih banyak kepada tim Rumah Baca Pelita Bangsa yang senantiasa andil dalam membangun kegiatan-kegiatan bersama di rumah baca, dan kepada kawan-kawan yang telah ikut serta membantu dan mendukung kegiatan ini yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan salam penutup yang disampaikan oleh Frans dan foto bersama dengan peserta dan panitia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *