smsi

Tiba di Nias Utara, Presiden Bagikan Bansos dan Tinjau Infrastruktur

Deempatbelas.com, Nias – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengawali kunjungan kerjanya di Kabupaten Nias, Provinsi Sumatera Utara, pada Rabu (6/7/2022).
Presiden Jokowi tiba di Bandar Udara Binaka, Kota Gunungsitoli, Provinsi Sumatera Utara, setelah menempuh penerbangan selama satu jam.
Kedatangan Presiden Jokowi disambut Wali Kota Gunungsitoli Lakhomizaro Zebua, Danrem 023/Kawal Samudera Kolonel Inf Lukman Arief, dan Kapolres Nias AKBP Wawan Iriawan.
Tiba di Kota Gunung Sitoli, Presiden dan rombongan kemudian melanjutkan perjalannya Kabupaten Nias menyapa masyarakat sekaligus memberikan bantuan langsung.
Kedatangan Presiden Jokowi dan Rombongan pada Rabu 06 Juli 2022 pagi di Desa Ombolato Kecamatan Alasa Kabupaten Nias Utara disambut hangat oleh masyarakat setempat.
Dalam kunjungan kerja kali ini. Presiden memberikan santunan sembako (BMK, BLT dan PKH) secara simbolis kepada masyarakat di pasar tradisional.
Usai meninggalkan Pasar Alasa, Presiden kemudian melanjutkan perjalanan menunju Kecamatan Alasa tepatnya di Desa Ombolato, Nias Utara.
Ditempat tersebut Presiden dan rombongan meninjau langsung kondisi Infrastruktur Jalan.
Kemudian sekiranya pada pukul 12.20 Wib, Jokowi melanjutkan perjalanannya menuju Kabupaten Nias Barat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *