ads

Kakankemenag Batubara Teken Fakta Integritas Menuju WBK dan WWBM

Deempatbelas.com 

Batubara –Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Batubara tandatangani Fakta Integritas sebagai wujud komitmen untuk menjadikan pegawai yang jujur dan amanah.

Pencanangan dan Penandatanganan Fakta Integritas Kantor Kementrian Agama Kabupaten Batubara Tahun 2021 ini juga dihadiri Kasi Intel Kejari M. Syafrizal, Kasat Binmas Polres Batubara, Perwakilan BNNK Aidil, Kabag Kesra Setdakab Adnan Haris, Ketua Advokat Ferrari  Helmisyam Damanik, Ketua PWI Alpian Malawi, Ketua BEM STIT-BB Muhammad Khairun Nizam, dan seluruh Kepala KUA se-Kabupaten Batubara.   Selasa, (28/09/2021)

Kakan Kemenag Batubara H. Ahmad Sofyan S.Ag, MAg, mengharapkan dengan penandatanganan Fakta Integritas ini akan meningkatkan kualitas pekerjaan setiap aparatur serta menambah citra dan nama baik Kementerian Agama khususnya di Kabupaten Batubara.

Dengan adanya penandatanganan Fakta Integritas ini, H. Ahmad Sofyan mengharapkan pula bagi setiap pribadi PNS di lingkungan Kemenag Batubara dapat meningkatkan semangat dan kinerjanya untuk melayani masyarakat serta menjunjung tinggi lima nilai kerja dilingkungan Kemenag.

Mengingatkan bahwa penandatanganan Fakta Integritas merupakan komitmen dan perjanjian pegawai terhadap Tuhan yang Maha Esa, Pemerintah, Kementerian Agama dan kepada diri sendiri. Penandatanganan ini untuk menuju Zona Integritas, menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM),ujarnya

Bupati Batubara Ir Zahir diwakili Asisten I Russian Heri dalam arahannya menyampaikan keberhasilan pembangunan Zona Integritas sangat ditentukan oleh kapasitas dan kualitas Integritas masing-masing individu.

“Bahwa Zona Integritas merupakan predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan wilayah bebas korupsi (WBK),”sebut Russian Heri membacakan pidato Bupati.

Berdasarkan Peraturan Menteri aparatur negeri dan reformasi birokrasi Nomor 52 tahun 2014, tentang pedoman pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM dilingkungan kemenag.

“Saya menegaskan bahwa, pencanangan pembangunan zona integritas ini merupakan upaya kita bersama untuk menjadikan kantor kemenag batubara yang integritas, wilayah birokrasi bersih dan melayani,”tutup Russian Heri. (Helmi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *