ads

DPD PSI Langkat Berikan Bantuan Pupuk Gratis Ke Petani

JaringanNews, Langkat – Terima keluhan masyarakat soal langkanya pupuk di daerah mereka. DPD Partai Solidaritas Indonesia Kabupaten Langkat beri bantuan pupuk gratis ke petani.

Pembagian pupuk gratis tersebut langsung diserah ketua DPD PSI Langkat Bosdon Jasmaran Aritonang, Sabtu, (10/04) bersama sejumlah pengurus PSI, kepada enam kelompok tani di Desa Pantai Cermin, Kecamatan,Tanjung Pura.

“Kita terima dan dengar aspirasi masyarakat yaitu kelompok petani yang mengeluhkan soal kelangkaan pupuk subsidi dan mahalnya pestisida. Alhamdulillah hari ini kita langsung serahkan kepada enam Kelompok Tani. “Kata Bosdon Jasmaran Aritonang, kepada wartawan.

Bosdon menambahkan, dengan bantuan ini dapat meringankan beban petani dengan begitu harapan para petani dapat terus bercocok tanam untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

“Dengan penggunaan pupuk organik cair ini, berharap para petani bisa menekan penggunaan pupuk dasar dan tidak perlu lagi memakai pestisida. Sehingga produktivitas dapat terus berjalan. “Ungkapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *